Senin, 03 Agustus 2015

Fakta Mengejutkan tentang Penyebab Kegemukan

Ditulis Oleh :DeeRa. Katagori:

Informasi deera -  Taukah anda ternyata ada fakta yang mencengangkan tentang penyebab kegemukan yang tidak anda kira kira.

Kegemukan tidak muncul dengan sendirinya, ada banyak faktor yang menyebabkannya. Fast food, kue-kue ulang tahun, sajian pernikahan, hidangan dalam suatu perayaan, dan semua menu makanan yang komposisinya dapat menambahkan beberapa ons pada berat tubuh Anda. Anda perlu merenungkan sejenak apa yang membuat Anda akhirnya jatuh di kondisi yang sama, semua itu karena jalinan pertemanan Anda. Ingat-ingatlah dengan siapa Anda suka memesan fast food untuk makan siang, mengajak dinner sepulang kerja, menawarkan snack pada jam kerja, yang sering menraktir Anda di hari ulang tahunnya, atau sekedar membagikan kue ulang tahun di kantor? Anda akan menemukan banyak bukti seperti yang diurai Health Me Up bahwa pertemanan menjadi salah satu alasan terbesar dari kegemukan.

Coba Anda hitung berapa kali Anda pergi ke coffee shop?

Anda yang sering pergi ke coffee shop sepulang kerja bersama teman-teman Anda musti tahu bahwa banyak coffee shop yang menjual mocha, cold coffee, esperesso dengan kandungan kalori yang tidak wajar lagi, yang tentunya dapat mempengaruhi kadar kalori, lemak, gula di dalam tubuh. Apalagi jika Anda menikmati minuman-minuman tersebut pada malam hari, yang artinya sebentar saja setelah pulang dari coffee shop Anda akan beristirahat malam, berarti Anda telah mengonsumsi 300-500 kalori yang tidak digunakan oleh tubuh. Bisa dibayangkan bahwa kalori sebanyak itu akan mempengaruhi bentuk tubuh Anda. Di sini bisa dilihat bahwa pertemanan bisa mengakibatkan kegemukan bukan?

Berapa hari sekali Anda minum bir?

Tingginya tuntutan kerja kadang membuat orang mencari hiburan yang bisa mengalihkan kepenatan mereka selama bekerja, sekedar nonton bioskop bersama teman-teman kantor, menikmati musik di cafe atau menikmati bir bersaman-sama. Jika Anda memilih bir untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman, Anda sedang menambahkan 150 kalori dalam tubuh untuk sekali minum, yang artinya jika Anda minum beberapa kali, sebanyak 750-900 kalori Anda masukkan ke dalam tubuh, belum lagi makanan yang menemaninya. Sekali lagi, acara kumpul bareng teman membuat berat badan Anda bertambah.

Berapa kali Anda pergi makan bersama?

Jika Anda sedang menjalankan program diet, acara makan di luar tidaklah mendukung program Anda sama sekali. Karena saat acara kumpul-kumpul, memesan 1 macam minuman saja sementara Anda menunggu teman-teman menghabiskan makanan dan minumannya akan terasa jenuh bukan? Belum lagi jika tempat yang Anda datangi bersama teman-teman menjual burger terbesar di kota itu, atau spagetti terlezat, aneka macam pasta, dan banyak lagi. Apakah Anda bisa tahan untuk tetap memakan gandum sebagai menu diet Anda?

Berapa kali Anda menggunakan delivery service untuk memesan fast food?

Apakah Anda berada di lingkungan kerja yang suka memesan fast food pada jam makan siang di kantor? Biasanya terdapat beberapa delivery service yang mematok harga minimal untuk sekali pengiriman, sehingga seseorang bisa mengajak beberapa orang untuk memenuhi tarif minimal tersebut. Bisa jadi Anda terhitung juga di dalamnya. Untuk pengalaman pertama mungkin Anda hanya akan memesan sedikit sekedar mengenal menu yang tersedia, tetapi mengingat kemudahan memperolehnya dan ragam menu yang dipesan oleh banyak teman, tidak menutup kemungkinan Anda akan mengikutinya juga bukan? Sehingga program diet yang selama ini Anda lakukan dengan maksimal akan berganti dengan program pengenalan menu-menu baru di beberapa food centre.

Seberapa banyak snack yang Anda butuhkan untuk 1 putaran film di bioskop?

Acara menonton di bioskop identik dengan snack yang menemaninya. Belum lagi jika menonton bioskop dengan banyak teman bisa jadi ragam snack yang dibeli dibuat beragam supaya bisa saling mencicipi milik teman. Tetapi Anda perlu tahu bahwa makanan ringan di bioskop tidak selalu makanan ringan yang sesungguhnya, contohnya saja pop-corn, makan ringan yang bobotnya jadi berat jika banyak menggunakan mentega dan caramel pada proses pembuatannya. Belum lagi minuman soda atau minuman-minuman lain yang mengandung banyak pemanis di dalamnya bisa menyebabkan kenaikan pada berat badan Anda jika menikmati snack saat di bioskop menjadi kebiasaan Anda.

Seberapa sering Anda membatalkan untuk makan bekal Anda dan menerima ajakan makan di luar?

Seseorang yang menjalankan program diet cenderung suka membawa bekal makanan dari rumah untuk persediaan makan siangnya. Menyiapkan bahan-bahannya pada malam hari, mengolahnya di pagi hari dan membawanya ke kantor, tetapi pada jam makan siang, teman-teman Anda memilih untuk makan di luar kantor karena mereka tidak membawa bekal, dan mengajak Anda bergabung dengan mereka pergi ke restoran yang lebih menarik tetapi tidak lebih sehat. Jika Anda akhirnya mau mengikuti ajakan mereka, apakah penyebabnya karena teman-teman Anda tidak membawa bekal seperti yang Anda lakukan mulai malam hari? Atau hanya karena menu sehat Anda tidak semenarik menu restoran?

Seberapa sering teman kerja Anda merayakan ulang tahun degan membawa birthday cake?

Anda tentu ingat ulang tahun identik dengan kue seperti apa? Bolu tebal berlapis krim gula yang dihias menarik di setiap sisinya bukan? Ada beberapa perusahaan saat ada yang berulangtahun, dengan senang hati memesan kue ulang tahun untuk dibagikan pada para karyawannya. Memang moment ulang tahun menjadi suasana yang pas untuk dinikmati bersama, makan bareng, minum bareng, foto bareng, sehingga Anda merasa perlu mentolerir keadaan dan melupakan diet Anda untuk sesaat. Hal yang sesaat itu pun bisa menambah ukuran lingkar pinggang Anda lho...

Berapa banyak teman Anda yang rutin pergi ke tempat fitnes?

Nah kita sampai pada point mengapa pertemanan bisa menyebabkan kegemukan pada tubuh Anda. Jika Anda berada di lingkungan yang mayoritas tidak suka berolahraga dan menjadikan acara makan siang dan makan malam layak mendapatkan yang terbaik, menurunkan berat badan akan menjadi hal yang sulit bagi Anda. Tetapi jika Anda berada di lingkungan yang kebanyakan dari mereka sangat memperhatikan kesehatan dan mengatur pola makan dan olahraga mereka, Anda akan terasa didukung oleh banyak orang untuk melakukan diet. Seandainya Anda tidak punya pilihan lain dan berada di lingkungan orang-orang yang suka makan dan tidak terlalu mempedulikan kesehatan, Anda tidak harus menjadi salah satu dari mereka.

Berteman bukan berarti harus memiliki gaya hidup yang sama bukan? Tetap menjaga makanan yang sehat dan olahraga yang teratur akan membuat Anda tetap sehat dan siapa tahu justru Anda menginspirasi mereka untuk ikut hidup sehat.

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Footer1

FOOTER 2

Footer 3